Tuesday 28 July 2015

CARA MENCEGAH PENYAKIT FLU



       Hai Sobat kalian pasti pernah kan merasakan penyakit Flu, rasanya ga enak kan? hidung kita yang biasanya normal buat di pake bernafas setelah terkena flu jadi tersumbat. Pasti kalian sudah tahu bahwa virus Influenza itu adalah penyakit yang sangat mudah menular dan virus ini akan sangat cepat menular apabila kita melakukan kontak langsung dengan orang yang sedang menderita Flu. Contohnya seperti berjabatan tangan, menggunakan botol minum yang sama. dll
         Nah untuk mencegah agar penyakit Flu tidak menular kepada Kita, Saya akan memberikan tips-tips agar kalian tidak tertular virus influenza ini :
1. Dengan Rutin Mencuci Tangan
     Mencuci tangan dengan rutin dan benar adalah salah satu cara efektif dalam membasmi virus ini, karena tangan kita setiap hari selalu berkontak langsung baik itu dengan tangan orang lain, maupun dengan memegang barang milik orang lain. Jadi jangan malas buat mencuci tangan apalagi sebelum kita makan dan saat kita akan menyentuh wajah kita, karena flu bisa menular lewat mata,hidung dan mulut.
2. Berolahraga Dengan Teratur
    Olahraga yang teratus memang sangat bermanfaat bagi tubuh kita, karena dengan olahraga jantung akan memompa darah yang tentunya akan membantu mengirim oksigen dari paru-paru ke darah dan tentunya membantu menambah daya tahan tubuh secara alami. 
3. Dilarang Merokok
    Pasti kita semua sudah tahu kan gimana bahayanya rokok buat tubuh kita, termasuk rokok juga bisa mempercepat tubuh kita terkena virus Influenza (Flu) ini.
4. Kurangi Konsumsi Alkohol
    Alkohol juga dapat membuat kita mudah terkena Flu, karena alkohol dapat membuat kekebalan tubuh menurun.
5. Relaksasi
    Relaksasi juga merupakan cara ampuh untuk melawan penyakit Flu. Dengan relaksasi seseorang akan cenderung rilek dan mengurangi stress yang bisa menurunkan daya tahan tubuh.

Salam SEHAT BALAD SEMUA, semoga tips-tips ini bermanfaat......

Share this

0 Comment to "CARA MENCEGAH PENYAKIT FLU"

Post a Comment